Cara Konversi Gambar ke Format WebP


2020-12-27T07:19:30Z
Konversi gambar ke format WebP

Cara mudah konversi gambar ke format WebP.

Apa itu format webP?
WebP merupakan salah satu format atau ekstensi gambar digital terbaru yang dikembangkan oleh Google.

Format gambar ini sebenarnya sudah dikembangkan sejak 30 September 2010. Hanya mungkin karena belum dikenal luas, banyak perangkat yang belum mendukung format gambar ini, akan tetapi dewasa ini penggunaan ekstensi webP sudah sangat banyak terutama untuk kalangan Web Developer ataupun Blogger.

Karena format webP diklaim mampu mereduksi ukuran gambar sampai 25% dibanding format JPG atau PNG, sehingga loading website tentunya akan menjadi lebih cepat.
Selengkapnya tentang webP bisa anda baca pada tautan ini: wikipedia WebP.

Pada artikel kali ini, saya akan menulis mengenai cara konversi gambar ke format WebP secara online dan offline dengan aplikasi.

  1. Konversi WebP Online
  2. Konversi WebP dengan Aplikasi cwebp (Ubuntu / Debian)

#1. Cara Konversi Gambar ke WebP (Online) & Multiplatform

Keunggulan cara ini yaitu: mudah tanpa instalasi, bisa upload multiple file.
Anda bisa mendapatkannya melalui ekstensi browser, sebagai contoh disini saya menggunakan browser Chrome, silahkan cari dengan kata kunci: "Bulk images to webp".
Berikut tampilannya.
Bulk images to WebP Converter

Atau bisa juga langsung mengunjungi website nya dengan alamat: https://nsspot.herokuapp.com/imagetowebp/.
Sebagai contoh disini saya akan mengonversi 2 buah gambar dengan format berbeda, satu .jpg dan satu .png.

Caranya tinggal upload lalu pilih Convert All, hasilnya bisa kita download dalam format zip.
Berikut tampilannya.
Convert multiple image to webP

Sangat mudah bukan? Silahkan dicoba sendiri ya.

#2 Konvert Gambar ke WebP pada Linux Ubuntu / Debian

Kenapa Linux? karena keseharian saya menggunakan Linux :D
Pertama, install aplikasi cwebp, dengan perintah berikut ini:
sudo apt-get install cwebp

Cara konversinya yaitu dengan perintah sebagai berikut:
cwebp -q 75 nama-gambar.png -o nama-gambar.webp

Keterangan :
  • q merupakan quality, contoh diatas saya mereduksi gambar sebesar 75%
  • o merupakan output, yakni nama file gambar yang baru dalam format webp
Biar lebih jelas berikut ini contoh cara melakukan konversi gambar pada Linux dengan aplikasi cwebp.

Konversi gambar Linux dengan cwebp

Untuk menampilkan file berekstensi .webp pada Linux Ubuntu / Debian, bisa menggunakan perintah berikut ini:
vwebp nama-gambar.webp

atau bisa juga dengan klik kanan > open with browser Chrome ataupun Mozilla Firefox.

Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment

Silahkan gunakan nama asli dalam berkomentar. Profil unknown / anonim tidak akan di-approve! Terima kasih.